Meningkatkan Keterlibatan Pengguna dengan CDN

neuCentrIX - 03/06/2022 10:00

Keterlibatan pengguna telah menjadi salah satu cara terbaik bagi perusahaan untuk meningkatkan keuntungan. Content Delivery Network (CDN) merupakan salah satu solusi terbaik untuk mendapatkan hasil yang Anda inginkan. Koneksi server lah yang mengirim data kepada pengguna akhir. Perusahaan menggunakan CDN untuk memberikan konten secara global, meningkatkan keterlibatan pengguna dan mengurangi waktu loading.

Perusahaan bisa mengirimkan konten lebih cepat dan lebih handal dibandingkan jika di-cache dari server di satu lokasi. Infrastruktur CDN global didesain untuk mengurangi jarak perjalanan konten dalam pengiriman, memastikan rendah latensi dan keluaran data yang tinggi.

CDN bisa meningkatkan performanya dengan melakukan cache konten statik di server seluruh dunia, mengirimkannya kepada klien dari lokasi terdekat. Hal ini mengurangi latensi dan menambah kecepatan unduh untuk pelanggan di negara yang berbeda.

Pentingnya Keterlibatan Pengguna
Salah satu metrik paling penting dari bisnis yang sukses adalah keterlibatan pengguna. Menurut penelitian, klien yang terlibat banyak dengan perusahaan akan menghasilkan 23 persen pemasukan yang lebih besar dibandingkan pengguna yang kurang terlibat dengan perusahaan. Hasilnya, peningkatan keterlibatan pengguna menyiratkan profitabilitas untuk perusahaan.

Keterlibatan pengguna meningkatkan kesadaran merek dari banyaknya opsi layanan yang disediakan oleh perusahaan di antara basis klien Anda. Sementara Anda mempertahankan pelanggan agar tetap terlibat melalui percakapan bantuan dan keterlibatan visual, Anda bisa meningkatkan kesadaran banyak solusi perusahaan Anda, seperti barang dagangan, iklan dan upgrade.

Melibatkan pelanggan sebelum, selama dan setelah pembelian memperkuat ikatan emosional mereka dengan bisnis Anda. Ikatan yang lebih kuat antara pelanggan dan merek akan membantu retensi pelanggan Anda yang berharga. Hal ini mendorong kesetiaan pelanggan dengan bisnis Anda dan mengubah pelanggan yang dulunya hanya sekali bertransaksi menjadi pelanggan setia.

Selain itu, keterlibatan pengguna meningkatkan keahlian merek dan meningkatkan kepercayaan pelanggan. Juga menjadi cara yang sangat baik untuk mendapatkan masukan yang penting dan wawasan dari pengguna.

Bagaimana CDN Meningkatkan Keterlibatan Pelanggan?
Salah satu manfaat penting menggunakan CDN adalah meningkatnya keterlibatan pengguna di situs spesifik atau layanan. Ketika meemperkecil waktu loading dan meningkatkan performa situs dan layanan, di saat yang sama menurunkan rasio naik-turun dan menyediakan daya tanggap yang pelanggan inginkan dari aplikasi modern. Performa website juga terikat erat dengan kepercayaan pelanggan pada merek tertentu.

Pengguna menganggap aplikasi web yang lamban dan juga besar sebagai sesuatu yang tidak efisien dan kurang terawat. Pengunjung akan ragu untuk memberikan data pribadi dan informasi tagihan jika mereka tidak mempercayai merek Anda. Dengan mendaftar di layanan CDN, Anda bisa memperbaiki keterlibatan pengguna dengan meningkatkan kecepatan dan performa website Anda. Hal ini akan menambah daya tanggap situs Anda, namun juga mendorongnya menjadi semakin dipercaya, sangat penting untuk bisnis apa saja yang menawarkan produk dan layanan online.

Keterlibatan pengguna penting untuk bisnis Anda karena bisa membantu Anda meningkatkan loyalitas pelanggan dan meningkatkan kecepatan saluran penjualan. Namun, terkadang perusahaan mempunyai tantangan untuk mendapatkan strategi keterlibatan pengguna yang sesuai. CDN bisa membantu menyelesaikan masalah ini secara signifikan dengan membuat situs dan aplikasi Anda bekerja lebih cepat dan hasilnya, mendorong merek Anda semakin dilirik.